Cypress Hill disebut-sebut sebagai unit hip-hop latin pertama yang album rekamanya menembus multi-platinum, mendistribusikan lebih dari 20 juta keping album ke seluruh dunia, mereka juga disebut sebagai salah satu “nenek moyang” dari West Coast rap dan hip hop diawal-awal era 90-an. Apa yang membuatnya begitu dikenal adalah campaign mereka yang mendukung legalisasi ganja di Amerika, yang tentunya hal tersebut bukan hal yang remeh. Sound Bass-and-drum mereka yang berat berotasi lambat ,mempelopori sound “Stoned (teler) Funk” dan menjadi influens hip-hop 90-an. DJ Muggs membentuk sound, dan B Real dengan suara sengau-nya bertanggung jawab dibagian retorika.
DVX (Devastating Vocal Excellence), inkarnasi orsinil dari Cypress Hill, terbentuk tahun 1986 saat dua bersaudara imigran Cuba, Senen Reyes a.k.a Sen Dog dan Sergio Reyes a.k.a Mellow Man Ace “terhubung” dengan Lawrence Muggerud a.k.a DJ Muggs juga Louis Freese a.k.a B Real. Formasi awal ini menjadi pioneer Fusion latin hip-hop dan mengembangkan karakter mereka sendiri.Tak lama setelah Mellow Man Ace bersolo karir, DVX kemudian diganti dengan Cyypress Hill, nama jalan dilingkungan mereka di South Gate,California. Dua album debut mereka Cypress Hill & Black Sunday, dengan beat yang agak tipsi dan rima sengau dari B Real menjadi sensasi di awal 92-an hanya setelah beberapa bulan saja setelah kedua album itu dirilis.
Salah satu aspek mencolok adalah warna suara B Real yang sengau, bernanda tinggi dan mengejek yang sangat mengena dengan narasi yang dituturkanya. Lirik Sen Dog dihantarkan lebih agresif. DJ Muggs dengan ritme bass yang berat juga sample loop yang nyeleneh membangun nuansa yang unik, Muggs juga sering kali memasukan aransement musik rock dalam formula sound-nya .
3 dekade sudah mereka jalani dengan karyanya, Cypress Hill turut menggenapi garis waktu perkembangan musik hip hop pantai barat Amerika.
Disabur dari berbagai sumber
Foto diunduh dari https://cypresshill.com/